INDIK.ID, KOTA BEKASI - Polsek Jatiasih kembali menggelar kegiatan Jum'at Berkah sebagai wujud kepedulian kepada masyarakat. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Jatiasih, Kompol Danu Mega Winanto, S.I.Kom., M.H., didampingi Wakapolsek, para Kanit dan personel lainnya yang dilaksanakan pada hari Jum'at tanggal (31/1/2025) di depan GOR Badminton PPA Jl. Raya Perumahan PPA Kelurahan Jatirasa Kec. Jatiasih.
Dalam kegiatan ini, Polsek Jatiasih membagikan nasi kotak kepada pengguna jalan yang melintas di sekitar lokasi. Kapolsek Jatiasih menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mempererat hubungan antara Kepolisian dan masyarakat, sekaligus sebagai bentuk kepedulian sosial dari Polri.
"Kegiatan ini adalah salah satu upaya kami untuk bersinergi dengan masyarakat. Dengan berbagi, kami berharap hubungan antara Kepolisian dan masyarakat semakin harmonis," ujar Kompol Danu Mega Winanto.
Acara berlangsung dengan lancar, aman, dan kondusif, mencerminkan komitmen Polsek Jatiasih dalam menjaga keamanan sekaligus memberikan manfaat nyata bagi warga sekitar.
Kegiatan seperti ini Polsek Jatiasih membagikan 300 nasi kotak kepada warga yang melintas di jalan tersebut, dan diharapkan dapat terus dilakukan secara berkelanjutan, mengingat respons positif dari masyarakat yang merasa terbantu dan terlibat langsung dalam hubungan baik dengan aparat kepolisian.
(ORH)